Aroma Citrus Salah Satu Bau Yang Tidak Disukai Anjing

Sumber : Berbagai Sumber | 2021-05-31 19:47:07 | Penulis : Agung Yudhi


Kebanyakan Anjing akan merasa tidak nyaman jika dihadapkan oleh Aroma Citrus.


Anda memiliki Anjing yang suka mengunyah barang kesayangan anda?, atau anda ingin mengusir anjing anda agar tidak mendekati wilayah yang anda tentukan?, Cobalah menggunakan Aroma Citrus. Namun sangat disarankan sebelum menerapkannya lakukan uji coba terlebih dahulu, walaupun kebanyakan anjing tidak suka akan aroma citrus, namun ada beberapa anjing yang tidak terganggu oleh aroma tersebut. Untuk melakukan uji coba usapkan jeruk ke hidung anjing anda, jika anjing anda menunjukkan tanda-tanda tidak suka akan aromanya, maka anjing anda positif tidak menyukai aroma citrus, sebaliknya jika anjing anda tidak menunjukkan tanda-tanda tidak suka, maka Aroma Citrus bukan sebuah ancaman bagi hidung mereka.

Perlu diperhatikan ketika menyemprotkan Aroma Citrus ke sebuah benda atau tempat yang anda tentukan, janganlah terlalu banyak karena bau tersebut ibarat bau sampah bagi anjing anda. Tentu anda tidak menyukai tinggal di lingkungan yang dikelilingi aroma sampah yang menyengat, begitu juga anjing anda, mereka akan sangat tidak merasa nyaman jika berada di lingkungan yang penuh dengan aroma yang mereka tidak sukai.


#Aroma-Citrus #Bau-Yang-Tidak-Disukai-Anjing #Anjing #AnjingK9

WhatsApp Untuk Pasang Iklan!